Ikatan Mahasiswa Studi Arab
se-Indonesia (IMASASI) adalah organisasi mahasiswa studi arab tingkat nasional
yang merupakan segmen integral dari elemen lembaga-lembaga kemahasiswaan studi
arab. Organisasi ini merupakan sarana bagi mahasiswa studi Arab yang
membutuhkan lembaga profesi untuk meningkatkan kompetensi profesionalisme dan
pedagogik, dan menciptakan peningkatan pembelajaran bahasa Arab.
Fungsi sebagai wadah untuk
merencanakan, melaksanakan, dan mengembangkan kegiatan ekstrakurikuler di
tingkat perguruan tinggi yang bersifat keilmuan bahasa dan budaya Arab serta
pengabdian kepada masyarakat.
Sejak awal berdirinya,
organisasi ini telah memiliki lebih dari 22 anggota yang berasal dari
organisasi mahasiswa studi Arab di berbagai Perguruan Tinggi di Indonesia, dan
jumlah tersebut terus bertambah seiring dengan publikasi yang baik dan minat
mahasiswa studi Arab untuk bersama mengembangkan bahasa Arab di Indonesia.
Ikatan Mahasiswa Studi Arab
se-Indonesia (IMASASI) dideklarasikan pada 18 April 2010 di Universitas
Indonesia bertepatan pada acara Festival Timur Tengah (FTT) 2010. Deklarasi
IMASASI yang dihadiri beberapa delegasi dari pelbagai Perguruan Tinggi
se-Indonesia dengan membentuk Badan Koordinator (BAKOR) yang terdiri dari
beberapa Wilayah di Indonesia untuk mempersiapkan Musyawarah Nasional.
Pada saat dibukanya pendaftaran
Fetival Kebudayaan Arab (FKA) Universitas Gadjah Mada, momen tersebut digunakan
sebaik mungkin untuk mensosialisasikan agar Musyawarah Nasional ini
terealisasikan. Kurang lebih delapan belas perguruan tinggi mendaftarkan
delegasinya untuk berpartisipasi dalam Musyawarah Nasional yang diadakan pada
Kamis-Jum’at, 8-9 November 2012 bertempat di Omah Jawi Sejahtera Jl. Kaliurang
KM 25 Jogjakarta.
Basyir Arif sebagai Ketua Umum terpilih dari UIN Syarif
Hidayatullah Jakarta periode 2012-2013 kemudian dilanjutkan oleh Rinaldi
Supriadi sebagai Ketua Umum terpilih dari Universitas Pendidikan Indonesia
Bandung pada periode 2013-2014 dan oleh Futuhi Abdul Hamid sebagai Ketua Umum
terpilih dari Lembaga Ilmu Pengetahuan Islam dan Arab (LIPIA) pada periode
2015-2016.
Komentar
Posting Komentar